Curug Citambur Cianjur Yang Penuh Misteri Namun Memukau

curug citambur cianjur jawa baratCurug Citambur Cianjur adalah salah satu wisata alam di daerah Jawa Barat yang hingga kini masih terjaga kealamiannya. Tak kalah dari kepopuleran Curug Cikondang, tempat ini juga sangat cocok jika Anda sedang mencari sebuah tempat untuk menikmati indahnya pemandangan alam dengan sedikit suasana petualangan.

Spot yang satu ini memang patut untuk di coba. Keadaan alamnya yang selalu di selimuti kabut tipis dengan udara yang super dingin di pagi hari di jamin akan memberikan sensasi jalan-jalan yang anti mainstream di Cianjur. Kondisinya yang masih bisa di katakana “pure” dan masih belum banyak terjamah membuat tempat ini sering di sebut sebagai salah satu surga tersembunyi di Cianjur.

Diskon sampai 70% Produk Kecantikan Lazada

Ketinggiannya memang tidak seperti Curug Ngebul dengan tebing yang sangat curam, namun pemandangan di sini jauh lebih hijau dan sejuk. Lihat saja salah satu foto pemandangan Air Terjun Citambur di pagi hari yang sangat eksotis berikut ini.

Flash Sale Setiap hari lazada
curug citambur cianjur jawa barat

Lokasi Curug Citambur Cianjur

Lokasinya terletak di Desa Karang Jaya yang ada di Kecamatan Pasir Kuda, Kabupaten Cianjur bagian selatan, Propinsi Jawa Barat. Lokasinya tidak jauh dari Situs Gunung Padang. Dari Ciwidey Bandung, air terjun ini berada di bagian selatan berjarak sekitar 40 km jika di tempuh dengan perjalanan darat.

Lihat lokasi Curug Citambur di google maps

Cara Menuju Air Terjun Citambur Cianjur

Jika Anda berminat untuk mengunjungi curug ini, berikut ini beberapa rute menuju Curug Citambur yang bisa Anda tempuh.

Jika berangkat dari Kota Bandung, Anda harus berkendara menuju ke arah Ciwidey. Teruskan perjalanan melewati daerah Leuwi Panjang kemudian Kopo Sayati –  Katapang – Pasir Jambu – Ciwidey dan terakhir Anda akan sampai di Rancabali.

Setelah menemukan kantor Kecamatan Rancabali yang berada tidak jauh dari Situ Patengan, Anda akan menemukan jalan masuk di sisi kanan yang menuju ke Perkebunan Teh Sinumbra. Masuk ke dalam jalan tersebut dan lanjurkan perjalanan hingga menemukan Desa Cipelah. Terus berkendara menuju ke arah Desa Karang Jaya hingga Anda menemukan kantor desanya.

Tepat di seberang kantor Desa Karang Jaya tersebut ada pintu masuk yang menuju ke Curug Citambur. Dari pintu masuk ini Anda masih harus menempuh perjalanan beberapa ratus meter lagi. Kurang lebih nya sekitar 200 meter. Jalan masuk masih bisa di tempuh dengan sepeda motor, hanya saja kondisinya tidak terlalu bagus. Anda harus ekstra hati-hati terlebih lagi jika jalan sedang becek.

Setelah menemukan lahan parkir, Anda bisa meletakkan kendaraan di sana. Dan perjalanan menuju ke lokasi air terjun masih harus di tempuh dengan berjalan kaki.

Foto-foto Pemandangan Di Curug Citambur

curug citambur cianjur jawa barat

curug citambur cianjur jawa barat

 

Harga Tiket Masuk Curug Citambur Cianjur

Untuk bisa masuk dan menikmati semua suguhan yang di tawarkan oleh curug ini Anda tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk membayar tiket. Harga tiket masuk ke Curug Citambur hanya Rp. 3000/orang. Jika Anda menggunakan sepeda motor maka untuk biaya parkir di kenakan Rp. 2000/motor dan mobil Rp. 5000/mobil

Fasilitas

Meskipun lokasinya yang terbilang cukup tersembunyi, namun dalam hal fasilitas curug ini bisa di katakan memiliki fasilitas yang lumayan lengkap. Beberapa fasilitas yang bisa Anda gunakan:

  • Mushola
  • Toilet
  • Area Parkir
  • Kedai Makanan

Tips

Curug Citambur Cianjur ini memiliki debit aliran air yang sangat deras, ketinggiannya juga mencapai 100-120 meter sehingga Anda sebaiknya jangan coba-coba untuk mandi di bawahnya. Karena pasti akan terasa sakit sekali ketika terkena hempasan air yang sangat deras.

Gunakan alas kaki yang nyaman. Sebaiknya gunakan sepatu, jangan pakai sandal apalagi bertelanjang kaki atau ceker ayam. Kondisi jalan di sekitar curug ini cukup licin, jadi Anda mesti berhati-hati

Bawalah pakaian ganti lengkap hingga ke dalaman-dalamannya. Karena pasti Anda akan basah-basahan di sini. Minimal basah terkena uap air yang selalu banyak memenuhi sekitar curug.

Waktu yang bagus untuk datang ke curug ini adalah di pagi hari. Jika Anda datang pada sore hari, usahakan untuk keluar dari lokasi sebelum matahari terbenam. Perkirakan waktu sebisa mungkin agar bisa keluar dari daerah Rancabali sebelum malam karena beberapa jalan masih belum memiliki penerangan.

Selamat mencoba ! Saya tunggu cerita serunya di kolom komentar !

Tags: curug citambur, curug citambur cianjur, mitos curug citambur, Curug Citambur Kabupaten Cianjur Jawa Barat
Promo Ponds isi 2
Flash Sale Kecantikan 50%
x