Kawah Wurung Wisata Alam Bondowoso

Kawah Wurung merupakan salah satu objek wisata alam di Kabupaten Bondowoso yang cukup menarik. Jika Anda bertanya kepada orang-orang yang pernah berkunjung ke tempat ini, pasti mereka semua akan satu suara untuk mengatakan bahwa tempat wisata di Bondowoso yang satu ini punya pemandangan yang menakjubkan ! Tidak kalah bagusnya dengan pemandangan fenomenal yang ada di Kawah Bulan Sabit

kawah wurung bondowoso, air terjun kawah wurung, peta kawah wurung, rute kawah wurung dari jember, kawah wurung situbondo, kawah bulan sabit, tiket masuk kawah wurung, ketinggian kawah wurung, objek wisata di bondowoso,

Suasana alamnya sangat sejuk, karena kawah ini terletak dalam barisan Pegunungan Blambangan (Merapi, Ijen, Meranti, dan Raung) yang letaknya ada di perbatasan Banyuwangi dan Bondowoso. Bahkan sebelum sampai ke lokasi Anda sudah pasti akan merasakan takjub dengan pemandangan alam di sepanjang perjalanan. Mungkin perjalanan Anda menjadi tidak terasa walau harus menempuh jarak yang jauh.

Ketinggian Kawah Wurung berada pada 1500 mdpl, oleh karena itu udara yang ada di sekitar kawah akan terasa cukup dingin. Pemandangan di sepanjang kawah penuh dengan warna hijau. Membentuk padang savana yang terlihat sangat indah dari kejauhan.

Bentuk Kawah Wurung Situbondo yang cukup unik dengan gunung kecil yang berada di tengahnya sekilas terlihat mirip sekali dengan Gunung Bathok yang ada di trek pendakian Bromo.

Lokasi Kawah Wurung

Kawah Wurung terletak di daerah Sempol, tepatnya di Desa Sampit Kab. Bondowoso. Lokasinya tidak begitu jauh dari Kawah Ijen yang juga tak kalah indahnya. Jika Anda sebelumnya berkunjung ke Kawah Ijen, mungkin hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk bisa sampai ke lokasi.

Lihat peta lokasi

Cara Menuju Ke Kawah Wurung

Untuk Anda yang berminat untuk berkunjung ke tempat ini sebenarnya bisa dengan menggunakan kendaraan pribadi ataupun naik angkutan umum.

Dari Kota Banyuwangi jaraknya lumayan cukup jauh, Anda harus menempuh perjalanan dengan waktu tempuh kurang lebih 2 jam (dengan kecepatan standar). Rute yang di lalui juga sama dengan rute menuju Kawah Ijen.

Rute Kawah Wurung dari Jember juga bisa menggunakan jalur ini. Atau jika Anda dari Alun-alun Bondowoso juga bisa langsung meluncur menuju Sempol.

Jika menggunakan kendaraan pribadi, Anda bisa berkendara dengan rute menuju Sempol, melewati Wonosari – Palituding.

Jika Anda tidak bisa menggunakan kendaraan pribadi, Anda masih bisa berangkat dengan naik angkutan umum yang menuju ke arah Sempol.

Patokannya adalah Pos Palituding yang merupakan jalan menanjak menuju Kawah Ijen. Setelah Anda melewati Pos Palituding, teruskan perjalanan. Tetaplah fokus pada kemudi Anda karena di sisi kiri dan kanan Anda terhampar pemandangan yang sangat menggoda. Tetap fokus dan berhati-hati.

Nah setelah sampai di daerah perkebunan kopi, Anda akan melihat pemandangan padang savana yang sangat luas. Lihat disisi jalan, disitu ada papan yang bertuliskan Kawasan Wisata Kawah Wurung. Selamat Anda berhasil sampai dengan selamat.

Menikmati Pemandangan Kawah Wurung

kawah wurung bondowoso, air terjun kawah wurung, peta kawah wurung, rute kawah wurung dari jember, kawah wurung situbondo, kawah bulan sabit, tiket masuk kawah wurung, ketinggian kawah wurung, objek wisata di bondowoso,

Pemandangan yang ada di Kawah Wurung sayang sekali rasaya jika dilewatkan begitu saja. Anda sebaiknya tidak melupakan perangkat paling penting dari kegiatan jalan-jalan Anda yaitu kamera !

Ada banyak sekali sudut yang bisa Anda eksplore untuk mendapatkan foto-foto yang menakjubkan di sini. Rasanya tidak ingin pulang setelah melihat pemandangan seperti ini. Mungkin akan membuat Anda lupa bahwa Anda sedang berada di Pulau Jawa !

Selain itu, tidak jauh dari sini juga terdapat beberapa objek wisata lain yang juga bisa Anda kunjungi selepas Anda pulang. Ada beberapa air terjun indah yang letaknya tidak jauh dari Kawah Wurung seperti Air Terjun Blawan, Air Terjun Kali Pait, Air Terjun Kampung Anyar, dan Air Terjun Kalibendo

Harga Tiket Masuk Kawah Wurung

Untuk bisa masuk ke objek wisata di Bondowoso yang satu ini, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya tiket masuk yang mahal. Cukup membayar tiket seharga Rp. 3000 rupiah saja/orang, harga tersebut sudah termasuk biaya parkir kendaraan.

Itulah sedikit ulasan mengenai Objek Wisata Kawah Wurung di Kabupaten Bondowoso yang bisa admin berikan kali ini. Semoga bermanfaat. Jangan lupa share tulisan ini kepada teman-teman terdekat, jika punya pertanyaan isi saja kolom komentar. Sebisa mungkin akan kami jawab 🙂

Selamat berlibur dan salam wisata !

Tags: kawah wurung
Flash Sale Kecantikan 50%
x